PURWAKARTA| KJBNUSANTARA.ID - Management Persipo Putri, fokus kepada pembinaan untuk satu tahun kedepan. Bukan berarti mengabaikan pembinaan pemain senior akan tetapi pembinaan pemain U17 dan U14, kedepan sesuai regulasi Asprov PSSI Jawa' Barat, akan lebih banyak kepemain muda termasuk untuk regulasi batasan pemain Porprov.
Dengan latihan seminggu tiga kali pertemuan, masih kurang. Namun itu adalah modal dasar bagi pemin Persipo Putri. "Nanti, ketika ada kegiatan kompetisi, akan ada peningkatan latihan. Mislnya ada training center"tegas Ketua Persipo Putri, Akhmad Syah, Kamis, 18 Oktober 2024.
Tambah dia, untuk latihan rutin seminggu tiga kali bertempat di Lapangan Sepakbola Gang Beringin atau di belakang Kampus UPI di Kelurahan Nagrikaler Kecamatan Purwakarta. Jadwal latihan hari Senin dan Kamis pukul 15.00 Wib serta Sabtu, pukul 13.30 Wib
Lapangan sepakbola Gang Beringin, adalah tempat latihan baru, setelah beberapa kali tim Persipo Putri, latihan berpindah tempat. Sebelumnya di Lapangan Sepakbola Kayu Putih di Munjuljaya, kemudian pindah ke Ciselang, masih di Munjuljaya dan diawal tahun 2024, berlatih di Lapangan Sepakbola Mekarsari Desa' Citalang Kecamatan Purwakarta, kemudian di Tajughede Bungursari.
Setelah dari Lapangan Sepakbola Mekarsari, pindah ke Stadion Purnawarman. "Nah, sekarang berlatih di Lapangan Sepakbola Gang Beringin"ucapnya.
Pelatih yang menangani belum ditetapkan dan akan ditetapkan oleh rapat managemen Persipo Putri dalam waktu dekat ini
Diantara pelatih yang akan menangani adalah Muhammad Ali Azhari (Boa) Aang Toni dan Neni Apriyani. Mudah Mudahan, dengan tempat latihan baru dan ada pelatih baru, managemen baru ada semangat baru dari para pemain (red)